Wisata  

Singkong Keju Salatiga, Dari Argotelo Salatiga untuk Indonesia

Kampung Wisata Argotelo
Kampung Wisata Argotelo

Halo teman-teman Kuliner Malang Saat ini Saya sedang berada di kota Salatiga. Kota Salatiga merupakan salah satu kota di Indonesia yang memiliki pertumbuhan perekonomian yang menjanjikan. 

Kota Salatiga (bahasa Jawa: ꦏꦸꦛ​ꦯꦭꦠꦶꦒ, translit. Kutha Salatiga, pengucapan bahasa Jawa: [kuʈɔ sɔlɔˈt̪igɔ]) adalah sebuah kota di Provinsi Jawa Tengah yang berbatasan sepenuhnya dengan Kabupaten Semarang. Salatiga terletak 49 kilometer di sebelah selatan Kota Semarang dan 52 kilometer di sebelah utara Kota Surakarta, serta berada di jalan negara yang menghubungkan antara Kabupaten Semarang dengan kota Surakarta. Jumlah penduduk kota Salatiga hingga akhir tahun 2019 berjumlah 195.010 jiwa

Kampung Wisata Argotelo
Kampung Wisata Argotelo

 

Ekonomi Khas Kota Salatiga

Salah satunya bukti tumbuhnya perekonomian Salatiga adalah wisata kulinernya yaitu kawasan singkong. Lokasi tepatnya di Taman Wisata Argotelo yang terletak di Jalan Argowiyoto nomor 4 Kelurahan Ledok Kecamatan Argomulyo Kota Salatiga. 

Singkong Keju Salatiga,

Adalah salah satu produk unggulan dari tempat wisata Kampung Argotelo. Argotelo Salatiga merupakan pendatang baru di dunia industri kreatif terus bergerak maju dan telah memikat banyak pelanggan yang akan produk yang ditawarkan.

Singkong Keju Salatiga
Singkong Keju Salatiga

 

Berbagai varian olahan singkong telah dihasilkan mengikuti tren kuliner kekinian saat ini. Argotelo Salatiga sendiri memiliki target market yang berbeda bila dibanding dengan industri lainnya. 

Tidak hanya produk olahan singkong yang dihasilkan namun industri kreatif ini juga menyediakan kendaraan khusus untuk wisata edukasi pengenalan singkong dan proses pengolahannya.

Adapun beberapa jenis Edukasi Wisata Kampoeng Telo Salatiga yang kami dapatkan melalui website resminya adalah; 

Drumblek Welcoming ini merupakan drumben tradisional yang berasal dari Kota Salatiga, minuman selamat datang dari olahan singkong (Drink dan Snack dari Olahan Singkong. Edukasi Pengolahan Singkong, wisata edukasi pengolahan singkong dari mentah hingga produk jadi. Untuk anak-anak bisa mengikuti Tour Kereta Kelinci Kampoeng Telo yang tentunya akan memberikan kesan tersendiri.

Serta Tour Kereta Kelinci Pembibitan Singkong untuk melihat langsung proses pembibitan singkong. Wisata Tour View Salatiga, mendapatkan hadiah Doorprize,dan Edukasi Pengolahan Singkong

Pemasaran produk Argotelo Salatiga

Argotelo Salatiga
Argotelo Salatiga

saat ini telah menyasar ke jejaring sosial media untuk memperkenalkan produk Singkong Keju Salatiga ke lintas generasi. Kerjasama yang terjalin dengan baik antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Kota, Pemerintah Kabupaten dan Supplier atau Petani singkong mampu menjamin ketersediaan bahan baku yang baik dan segi kualitas dan kuantitas.

Bahan baku diolah dengan memperhatikan kualitas terbaik. Singkong dipilih yang baik dan kemudian dipotong dan dikupas sesuai dengan varian yang hendak dihasilkan.

Proses pembersihannya pun melalui beberapa proses untuk meyakinkan bahwa produk telah bersih seutuhnya. Pemberian bumbu menggunakan rempah-rempah tradisional tanpa pewarna MSG dan bahan kimia lainnya. Saat penggorengan memakai minyak goreng yang berkualitas tinggi, pengolahan produk dan sistem packaging produk menggunakan sistem mekanik dan telah melalui standarisasi kesehatan membuat hasil pengolahan terjamin aman dan higienis untuk dikonsumsi.

Kualitas dan kuantitas produksi yang dihasilkan sudah teruji dengan telah memasok produk ke berbagai outlet,  kafe,  restoran, minimarket,  supermarket yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia

Singkong Keju Salatiga, diharapkan bisa menjadi kuliner khas Kota Salatiga. Serta bisa menarik wisatawan untuk meramaikan ekonomi daerah.

Argotelo Salatiga, dari Salatiga untuk Indonesia

 

Baca Juga :

3 Ide Usaha Viral Modal Di Bawah 1 Juta

Tips & Trik Bikin Usaha Caffe Budget Minim

Angkringan Raya Mondoroko, Penuh Selaksa Rasa

Rawon Arjuno, Favorit untuk Sarapan di Malang

Capiting Dua Capit Mana Cukup, Grand Opening Outlet Malang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *