Capiting Dua Capit Mana Cukup, Grand Opening Outlet Malang

Capiting Dua Capit Mana Cukup 2
Capiting Dua Capit Mana Cukup 2

Kuliner Malang – Capiting Dua Capit Mana Cukup, Grand Opening Outlet Malang.

Setelah diterima baik oleh pasar di Surabaya dan Sidoarjo. PT Lazizaa Rahmat Semesta yang telah dikenal dengan brand Lazizaa, akhirnya membuka cabang Capiting di Kota Malang. 

Yudha Setiawan, selaku owner dari Capiting membuka acara opening cabang Malang sedara sederhana.

Resto Seafood di Malang

Acara pembukaan dihadiri oleh pengusaha kuliner kota Malang. Donny Kris P (owner Malang Strudel), Nanang Suherman (owner Ayam Nelongso), Nizar Karisma (owner Dcozzy) dan rekan-rekan dari Komunitas Tangan Di Atas.

Dalam pembukaan Yudha sapaan akrabnya menceritakan, bahwa tujuan membuat brand baru Capiting seafood, lantaran selama masa pandemi mengalami permasalahan.

Hal ini, mengharuskan untuk melakukan inovasi, agar bisnis yang tengah dijalani tetap berjalan. 

“Dunia kuliner khusus ayam lagi ada masalah terbukti banyak pemain ayam dari KFC, McD, BK, sampai pemain menengah ke bawah, kesulitan menghadapi pandemi ini. Makanya saya melakukan strategi dengan melakukan inovasi baru menggunakan salah satu outlet Lazizaa khusus untuk seafood,” terangnya. 

Capiting Dua Capit Mana Cukup

Diakui bahwa Capiting ini adalah sebagai bentuk ikhtiar baru di tahun 2021. “Dengan melakukan inovasi membuat brand baru dari bisnis fastfood Lazizaa Chicken kemudian sekarang masuk ke bisnis kuliner seafood,” terangnya.

Resto Capiting Seafood di Malang ini sebelumnya adalah outlet Lazizaa Chicken, untuk memaksimalkan fasilitas ruang yang selama ini disediakan. Dan untuk memastikan bahwa ada kenaikan omset selama pandemi Covid-19 ini. Maka sebelum puasa  tahun 2021, manajemen akan merombak store Lazizaa Chicken kurang lebih 15 store yang ada di Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Menu Capiting

Sedangkan untuk menu-menu Capiting selain kepiting, kerang, udang dan cumi, juga menyediakan menu spesial Mangut Manyung (kepala ikan manyung) dan Kare Rajungan khas Tuban.

Harga Capiting

Adapun promo grand opening, yaitu diskon 50% untuk menu Kerang Bareng (kerang mix)  harga normal Rp 100 ribu, satu porsi bisa untuk 4 sampai 5 orang. Kemudian, buy 1 get 1 untuk menu personal capiting. Misalnya kepiting cumi, kepiting udang , udang kerang.

Promo Capiting

“Jadi untuk promo buy 1 get 1, harga normal Rp 70 ribu per porsi menjadi Rp 35 ribu, dengan 4 macam saos asam manis, asam pedas, black pepper dan mentega. Sedangkan diskon 30%, untuk menu seafood lain, seperti kari rajungan, mangut manyung, kepiting heboh, kepiting telur,” tandasnya. 

Resto Seafood Capiting di Malang

Capiting Sulfat Jl. Sulfat, Jl. Bumi Meranti Wangi VI, Pandanwangi, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur

Capiting Sigura-gura Jl. Bend. Sigura-Gura Barat, Karangbesuki, Kec. Sukun, Kota Malang, Jawa Timur 65149

Capiting Batu Jl. Diponegoro No.71, Sisir, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65314

Capiting Gadang Jl. Satsuit Tubun No.Kav 16 – 17, Gadang, Kec. Sukun, Kota Malang, Jawa Timur 65149

Resto Seafood Capiting di Surabaya

Outlet Capiting Kusuma Bangsa Jl. Bkr Pelajar No. 30, Surabaya (depan SMA 9 Surabaya).

Resto Seafood Capiting di Sidoarjo

Capiting Wadungasri Jl. Tambakrejo no 50, Wadungasri

Capiting Sekardangan  Jl Hasanudin, No. 98, Sekardangan, Sidoarjo

Capiting Kedungturi Jl. Gajahmada No 24 Kedungturi, Sidoarjo

Resto Seafood Capiting, Dua Capit Mana Cukup

 

Baca Juga :

5 Restoran Kepiting Seafood Di Malang

Rawon Arjuno, Favorit untuk Sarapan di Malang

Arek Malang Musti Bangga! Rawon Dinobatkan Jadi Sup Terenak se-Asia

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *